GIWANG 2015

KEGIATAN TAWANGMANGU 2015

Sebanyak 80 Putera menjadi peserta dalam kegiatan yang diadakan oleh Perguruan Trijaya Pedepokan Argasonya - Pusat Tegal. Kegiatan yang berlangsung selama 3 (tiga) hari ini, dibuka pada hari Kamis Pon (14/05) pukul 17.00 dan ditutup hari Sabtu Kliwon (16/05) bertempat di hotel Pondok Indah Tawangmangu Kabupaten Karanganyar. 

Dengan bertajuk "Penguatan PPM, Pendadaran PELATIH, Pemantapan Pengurus Pusat dan Daerah" merupakan kegiatan yang murni bersifat keilmuan dimana diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini akan memberikan angin segar sebagai spirit dalam menjaga, menguatkan dan memantapkan keyakinan dalam melaksanakan ajaran perguruan.

Bentuk kegiatan ini berupa pemberian materi oleh Pembina RG. KRA Suryaningrat II, Putera Widya, Ketua Umum DPP dan Kabid PPM (Putera Penghayat Murni) Peguruan Trijaya Padepokan Argasonya - Pusat Tegal. Kegiatan juga dilaksanakan dalam bentuk pendalaman di alam terbuka. Untuk acara klasikal dilaksanakan di Ruang Pertemuan Hotel Pondok Indah, sedangkan pendalaman alam dilaksanakan di Cemoro Kandang lereng Gunung Lawu


Sukuran Ambal Warsa RG. KRA. Suryaningrat II
Malam Jumat Wage, Setelah acara pembukaan diadakan sukuran sukuran ambal warsa kaping 47 RG. KRA. Suryaningrat II yang diwujudkan dalam acara tumpengan. Dalam tumpengan ini, ada 2 (dua) Putera yang ikut serta dalam sukuran ulang tahun yaitu PAC. Widha Mangesti K, AAN dan PAC. Bambang Permadi, AAN. Tumpeng dipotong oleh PW. Ang. Endang Purwaningsih kemudian diserahkan oleh Ibu Wulan Tumanggal kepada RG. KRA. Suryaningrat II serta pengalungan ronce melati dilakukan oleh Nini Kartika.

Pengukuhan Ketua PPK, Ketua Koperasi Wirogati dan Ketua Penatih
Secara organisasi, didalam Perguruan Trijaya Padepokan Argasonya - Pusat Tegal mempunyai beberapa kepengurusan baik di pusat maupun di daerah. Dalam upaya peningkatan kinerja dan fungsi organisasi tersebut agar bisa mencapai hasil yang maksimal maka diadakan perubahan posisi dalam kepengurusan yang kali ini dilakukan dalam kepengurusan pusat. Dalam Giwang 2015 ini dilaksanakan proses pelantikan dan pengukuhan kepengurusan, diantaranya PAB. Endah Kusumaningsih sebagai Kabid. PPK (Pemberdayaan Perempuan Kartini), PAC. Ang. Efi Kuswarjanti sebagai Kabid. Wirogati dan PW. Ang. Joko Sugiyanto sebagai Kabag. Penatih. Dengan dilantik dan dikukuhkannya kabid dan kabag oleh Pembina Perguruan Trijaya ini, diharapkan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik dan memaksimalkan kinerja organisasi.



















Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kunjungan AK Perjalanan Kota Bekasi di Padepokan Wulan Tumanggal

Berkah Tahun Baru untuk warga sekitar Padepokan Wulan Tumanggal